Tugas dan Tanggung Jawab General Banking Staff – General Banking Staff adalah seseorang yang memiliki tugas untuk memberikan layanan yang prima kepada nasabah dalam melakukan transaksi perbankan serta memberikan penjelasan produk perbankan sesuai kebutuhan nasabah.
Tugas dan Tanggung Jawab General Banking Staff
Adapun beberapa tugas dan tanggung jawab menjadi seorang General Banking Staff adalah sebagai berikut:
- Seorang General Banking Staff bertugas untuk memberikan layanan yang prima kepada nasabah dalam melakukan transaksi perbankan
- General Banking Staff juga akan ditugaskan untuk mengumpulkan informasi yang berkaitan dengan klien atau calon klien dan menganalisis kebutuhan mereka
- Memberikan penjelasan produk perbankan sesuai kebutuhan nasabah
- Menanggapi keluhan pelanggan untuk menyelesaikan masalah tersebut
- Menjalankan manajemen kantor harian
- Mengerjakan tugas-tugas administratif seperti pengarsipan dan pemrosesan dokumen
- Melakukan fungsi pendukung administrasi ad-hoc/ tugas manajemen kantor
- Melakukan pengelolaan data untuk mendukung operasional unit bisnis
Persyaratan yang harus Anda penuhi untuk bisa menjadi seorang General Banking Staff
- Pendidikan minimal S1/D4 Indeks Prestasi Kumulatif minimal 2.75 skala 4.00
- Usia maksimal 24 tahun (belum berulang tahun ke 25 pada tahun rekrutmen berjalan)
- Belum menikah dan bersedia menjalani ikatan tidak menikah selama 2 tahun
- Keterampilan komunikasi yang baik
- Warga Negara Indonesia
- Laki-laki dan perempuan bisa melamar
- Tinggi badan minimal 160 cm laki-laki dan 155 cm perempuan
- Berat badan proporsional dan berpenampilan menarik
- Bersedia menjalani ikatan dinas selama 3 tahun
- Tidak memiliki hubungan keluarga dengan pegawai Bank BTN (ayah / ibu / anak / adik / kakak)
Demikian informasi tentang Tugas dan Tanggung Jawab General Banking Staff. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.