Kepala cabang merupakan sebuah jabatan yang dibutuhkan oleh perusahaan agar bisa mengelola dan memastikan perusahaan cabang berjalan dengan baik. Perusahaan cabang akan berjalan dengan baik jika tugas dan tanggung jawab kepala cabang dilaksanakan dengan tepat.
Oleh sebab itu mencari seorang kepala cabang yang artinya menjadi pemimpin bagi cabang perusahaan tersebut sangat tidak boleh asal – asalan. Secara garis besar, berikut tugas dan tanggung jawabnya!
Tugas dan Tanggung Jawab Kepala Cabang
Adapun tugas dan tanggung jawab dari seorang kepala cabang adalah sebagai berikut :
- Menyusun rencana kerja anggaran beserta dengan kurikulum pendidikan pelatihan kerja.
- Menyusun modul materi yang diperlukan untuk program pelatihan pendidikan, penyusunan modul sesuai dengan kebutuhan.
- Kepala cabang bertanggung jawab penuh terhadap kegiatan operasional perusahaan. Namun tetap harus sesuai degan kebijakan yang telah ditetapkan oleh Direksi.
- Bertanggung jawab terhadap perkembangan perusahaan yang terukur seperti perolehan laba perusahaan, market share pekerja, ketertiban dan kelancaran serta kebenaran laporan – laporan yang harus dikirim oleh perusahaan.
- Mengawasi kegiatan rekruitmen dan memastikan bahwa kegiatan telah berjalan dengan baik sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
- Bertanggung jawab terhadap pemenuhan dan permintaan rekanan terhadap tenaga kerja berdasarkan kualitas, kuantitas dan waktu yang tepat sesuai degan standar yang ditetapkan.
- Mengawasi kegiatan pembinaan para pekerja dan memastikan bahwa pembinaan pekerja berjalan secara efektif.
- Melakukan evaluasi pelaksanaan pendidikan dan pelatihan pekerja.
- Melaporkan hasil pelaksanaan pendidikan dan pelatihan pekerja kepada Direksi.
- Melakukan pengawasan terhadap administrasi perusahaan seperti penyelesaian biaya pendidikan, pembinaan dan sosialisasi.
- Menyusun, melaksanakan dan memfasilitasi anggaran kegiatan yang ada pada perusahaan. Kegiatan bisa berupa pendidikan, pelatihan, sosialisasi, dan penyegaran untuk pekerja.
- Mengawasi pembayaran hak pekerja dan memastikan bahwa hak yang telah diterima oleh pekerja sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
- Mengawasi dan memastikan pemeliharaan dan penggunaan asset perusahaan telah efektif dan efisien.
- Membuat laporan kantor cabang meliputi laporan neraca dan laba rugi.
- Memelihara hubungan baik dengan rekan user atau pihak yang ada dalam hubungan kerja.
- Menerbitkan surat keputusan untuk pekerja yang melakukan pelanggaran.
- Melaksanakan penilaian kinerja para pekerja.
- Kepala cabang juga berperan sebagai merketing relationship dan bisnis development.
Sehingga secara garis besar bisa disimpulkan bahwa seorang kepala cabang harus mampu untuk menjalankan beberapa hal berikut :
- Menjamin tercapainya sasaran area cabang dengan merencanakan, mengarahkan, melaksanakan, mengevaluasi strategi & operasional cabang.
- Memastikan operasional area cabang telah sesuai degnan Standard Operational Prosedur perusahaan.
- Memastikan tercapainya target penjualan, efisiensi biaya dan keuntungan di area cabang. Memastikan target penjualan dan efesiensi biaya dapat dilakukan dengan merencanakan, mengevaluasi pelaksaaan program promosi nasional dan promosi cabang.
Persyaratan yang Harus Anda Penuhi Untuk Menjadi Kepala Cabang
Adapun persyaratan untuk menjadi seorang kepala cabang adalah sebagai berikut :
- Memiliki pengalaman sebagai kepala cabang minimal selama 5 tahun.
- Berusia maksimal 40 tahun.
- Memiliki jenjang pendidikan minimal S1 dan berlaku untuk semua jurusan.
- Bisa mengejar target yang telah ditetapkan oleh perusahaan pusat.
- Aktif dalam sebuah organisasi.
- Memiliki jiwa kepemimpinan
- Mampu membangun relasi dan professional antar perusahaan dan antar anggota perusahaan.
Setelah Anda mengetahui kualifikasi atau persyaratan serta tugas dan tanggung jawab yang harus dilakukan oleh kepala cabang sebagaimana diatas, maka Anda juga perlu untuk mengetahui gaji rata – rata kepala cabang yang ada di seluruh perusahaan Indonesia.
Pada umumnya gaji kepala cabang di Indonesia adalah sekitar Rp 4.000.000. Perlu diperhatikan bahwa jumlah gaji yang kami informasikan berdasarkan pengamatan pada sejumlah perusahaan sehingga hal ini bisa berubah seseuai dengan kondisi dan situasi perekonomian perusahaan.
Apabila Anda memiliki kemampuan berorganisasi yang baik maka Anda bisa untuk mencoba melamar pekerjaan sebagai kepala cabang. Tugas kepala cabang tidak terlalu berat hanya saja memerlukan tanggung jawab dan sifat kepemimpinan yang ideal. Hal ini karena kepemimpinan kepala cabang dapat berpengaruh kepada perusahaan cabang yang dipegang.
Demikian ulasan mengenai tugas dan tanggung jawab kepala cabang. Semoga informasi yang kami berikan di atas menambah wawasan dan memberi manfaat.