Tugas dan Tanggung Jawab Asisten Koki – Asisten Koki adalah seseorang yang memiliki tugas untuk membantu koki di dapur untuk menyiapkan peralatan memasak, menyiapkan bahan mentah, mengelola makanan, membersihkan dan menyiapkan peralatan dapur.
![]() |
Tugas dan Tanggung Jawab Asisten Koki |
Tugas dan Tanggung Jawab Asisten Koki
Adapun beberapa tugas dan tanggung jawab menjadi seorang Asisten Koki adalah sebagai berikut:
- Membantu koki menyiapkan peralatan yang akan digunakan untuk memasak
- Membantu koki untuk menyiapkan bahan mentah yang akan diolah menjadi masakan
- Membantu koki dalam mengelola makanan
- Menggunakan peralatan dapur sesuai dengan fungsinya
- Membersihkan dan menyimpan peralatan dapur dengan karakternya
- Menggunakan bumbu dapur sesuai dengan kebutuhan makanan yang akan diolah
- Memilih dan memasak sayuran sesuai dengan kebutuhan dan prosedur yang benar
- Menentukan dan memasak daging, itik, ikan dan telur sesuai dengan prosedur yang benar
- Memasak makanan yang terbuat dari pasta dan mie sesuai dengan prosedur yang benar
- Menyiapkan dan memasak makanan untuk breakfast, lunch, dinner maupun ala carter
- Menangani penataan Mise En Place
- Menangani pastry production
- Membantu menangani service preparation
- Membantu mengawasi pelaksanaan kebersihan area kerja
- Memelihara suasana kerja yang sehat
- Menghadiri briefing chef
Persyaratan yang harus Anda penuhi untuk bisa menjadi seorang Asisten Koki
- Memiliki riwayat pendidikan minimal SMA sederajat
- Memiliki pengalaman kerja di dapur
- Memiliki lisensi food handler
- Memiliki kemampuan berdiri untuk waktu yang lama
- Memiliki kemampuan untuk menggunakan peralatan dapur
- Memiliki pengetahuan tentang standar dan prosedur keamanan pangan
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Memiliki kemampuan negosiasi yang baik
Demikian informasi tentang Tugas dan Tanggung Jawab Asisten Koki. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.