Tugas dan Tanggung Jawab Branch Manager – Branch Manager adalah seseorang yang menjadi pimpinan kantor cabang, mereka harus menjadi contoh bawahannya yang berada di kantor cabang tersebut didalam perusahaan. Untuk menjadi seorang branch manager adalah hal yang tidak gampang, ada banyak kreteria yang harus dipenuhi untuk bisa berada di posisi ini.
![]() |
Branch Manager |
Adapun beberapa tugas dan tanggung jawab menjadi seorang Branch Manager adalah sebagai berikut:
1. Mengawasi dan melakukan koordinasi kegiatan operasional
Seorang Branch Manager harus mengawasi dan melakukan koordinasi semua aktivitas yang dilakukan oleh staff perusahaan yang ada di kantor cabang. Tujuan dilakukan koordinasi adalah agar kegiatan operasional perusahaan dapat berjalan dengan maksimal.
2. Memimpin kegiatan perusahaan
Branch Manager harus bisa memimpin kegiatan perusahaan dan membantu perusahaan untuk bisa memaksimalkan kinerjanya, dengan begitu target perusahaan dapat tercapai dengan maksimal. Kegiatan tersebut dapat berlangsung secara efektif jika perusahaan memiliki Branch Manager yang cekatan.
3. Memonitor kegiatan operasional perusahaan
Kegiatan monitoring operasional perusahaan bisa dilakukan mulai dari proses menyusun, setelah proses penyusunan telah selesai, maka Branch Manager dapat menjalankan tugas mereka bersama dengan staf yang berada di kantor cabang. Branch manager juga perlu melakukan monitoring tugas para staf, apakah sudah benar-benar dijalankan dengan baik atau tidak.
4. Memantau proseduer operasional manajemen resiko
Branch Manager bukan hanya sekedar akan mengawasi kegiatan operasional perusahaan, namun mereka juga akan memantau apakah kegiatan yang dilakukan sudah sesuai dengan prosedur operasional dalam hal memanajemen resiko.
5. Melakukan pengembangan kegiatan operasional
Perlunya dilakukan pengembangan kembali kegiatan operasional perusahaan, baik dari segi pelayanan, atau produk yang ada di perusahaan. Dalam hal ini bisa dilakukan melalui proses training secara rutin.
6. Observasi atas kinerja karyawan
Branch Manager juga perlu melakukan evaluasi kinerja staf bawahannya. Hal ini sangat penting untuk dilakukan, agar branch manager dapat mengetahui sejauh mana para staf menjalankan tugas yang telah diberikan kepada mereka.
7. Memberikan solusi terhadap semua masalah
Branch Manager bukan hanya akan memerintahkan bawahannya saja, namun mereka juga perlu memberikan solusi jika ada permasalahan yang dialami oleh karyawannya. Baik masalah yang berkaitan dengan nasabah ataupun masalah yang berkaitan dengan sesama karyawan yang ads di perusahaan.
8. Memberi penilaian terhadap kinerja karyawan
Branch Manager juga memiliki hak untuk memberikan penilaian terhadap kinerja yang dilakukan oleh para karyawannya, tentunya penilaian ini akan ditentukan dari kinerja karyawan tersebut.